Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Santapan Harian > Edisi Senin, 4 Januari 2021 (Minggu ke-2 sesudah Tahun Baru)
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 01/Edisi 2021 | edisi berikut
Senin, 4 Januari 2021 (Minggu ke-2 sesudah Tahun Baru)

Matius 5:1-10
Kebahagiaan Versi Tuhan Yesus

Kebahagiaan pada umumnya diidentikkan dengan kondisi yang baik. Kekayaan, kesuksesan, dan kuasa biasanya menjadi prasyarat untuk mendapatkan kebahagiaan. Lalu, bagaimana memperoleh kebahagiaan menurut Tuhan Yesus?

Mengawali khotbah-Nya di bukit, Tuhan Yesus berbicara tentang bagaimana memperoleh kebahagiaan dalam hidup. Syarat untuk memperoleh kebahagiaan yang disampaikan oleh Tuhan Yesus sangat kontradiktif dengan konsep dunia. Misalnya, orang yang miskin, berdukacita, lemah lembut, lapar, dan hauslah yang disebut berbahagia.

Setiap ucapan berbahagia dari Tuhan Yesus adalah mengenai berkat. Kata diberkati memiliki makna sesuatu yang hanya kita dapatkan di dalam Allah. Kata ini juga bermakna sebagai sebuah pengalaman ketika kita mengikuti Tuhan Yesus dan cara hidup serta ajaran-Nya.

Kata diberkati memiliki arti bahwa kita bergantung pada Allah yang bertakhta di dalam Kerajaan Surga. Kita hidup menurut nilai-nilai Kerajaan Surga. Nilai-nilai Kerajaan Surga tersebut tidak didasarkan pada kekayaan dan kekuasaan.

Nilai-nilai Kerajaan Surga didasarkan pada: 1) kesadaran terhadap keberadaan diri kita di hadapan Allah sebagai orang berdosa, 2) kehausan akan firman dan kebenaran Allah, 3) sikap lemah lembut, 4) murah hati, 5) menjaga kesucian, 6) dan pembawa damai. Untuk melakukan semua hal di atas dibutuhkan pemberian dan pengorbanan diri.

Kebahagiaan berdasarkan nilai-nilai Kerajaan Surga tidak diukur dari seberapa banyak harta dan kuasa yang kita kumpulkan di dalam dunia ini. Kebahagiaan diukur berdasarkan seberapa banyak kita memberi dan mengorbankan diri untuk mengikut Yesus Kristus.

Sebagai murid Tuhan Yesus Kristus, kita seharusnya belajar memberi yang terbaik ketika mengikuti-Nya. Kita diundang oleh Dia untuk menjadi pribadi yang murah hati dan membantu sesama yang membutuhkan. Kemurahan hati tersebut adalah salah satu wujud kebahagiaan Kerajaan Surga yang kita rasakan di dunia. [ABL]

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

  e-SH Hari Ini
Edisi Minggu, 11 Mei 2025
Bilangan 15:22-31
  Arsip
< Januari 2021 >
M S S R K J S
          1 2
3 4 5 6 7 8 9
10 11 12 13 14 15 16
17 18 19 20 21 22 23
24 25 26 27 28 29 30
31            
Cari di Arsip e-Santapan Harian  Cari di e-SH
  
Arsip  Arsip (9772 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs SH
Facebook  Aplikasi SH
  Grup Diskusi SH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org