|
Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
https://sabda.org/https://sabda.org/publikasi/icw/76 |
|
ICW edisi 76 (24-8-2000)
|
|
%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
ICW - Indonesian Christian Webwatch
%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
Daftar isi:
SEKS
====
DARI REDAKSI
SELINTAS WEB : Sahabat Surgawi, Homepage Remaja GKI,
Mudika KKIS, Wasiat Online
SEPUTAR MILIS :
FORUM DISKUSI : Kristen Sejati
FOKUS : Seks - Bukanlah Segalanya
: Sumber Informasi Alkitabiah Ttg Seks
LIPUTAN DUNIA INTERNET : Filtrasi Terhadap Situs "XXX"
INFO TERBARU : Memperkenalkan Milis e-BinaGuru
: Update Situs-situs
TIPS MINGGU INI : Jaga Privacy Anda di Internet !!
SELINGAN : Kemurnian Pergaulan Muda-mudi
BURSA PARIWARA : Lowongan
STOP PRESS!! : Jawaban Kuis Edisi 074
e-SURAT ANDA
______________________________________________________________________
DARI REDAKSI %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
Shalom,
Apakah yang Alkitab katakan tentang seks? Mungkin anda bertanya-
tanya, "ah..... emang Alkitab juga berbicara tentang seks?" Mengapa
tidak? ICW edisi kali ini akan mengulas sedikit tentang seks dan
bagaimana seharusnya anak-anak Tuhan menghindarkan diri dari dosa
seks yang adalah kekejian di mata Tuhan.
Menjaga kemurnian dalam pergaulan adalah hal yang harus dilakukan.
Ada kalanya menjaga kemurnian itu menjadi sangat sulit. Tapi kita tidak
boleh menyerah! Untuk dapat berhasil dalam setiap peperangan melawan
godaan dosa seksual kita harus dekat dengan Tuhan dan memakai Firman
Tuhan sebagai senjata kita, maka kita pasti akan menang. Seks adalah
pemberian Tuhan yang indah jika kita melakukannya dalam ikatan
pernikahan yang suci. Tetapi di luar pernikahan seks akan menjadi
malapetaka yang menghancurkan.
Jika anda mendapat berkat dari sajian ICW kali ini, sebaiknya jangan
anda simpan untuk diri sendiri...:), tapi bagikan pada Saudara-saudara
yang lain, setuju?
Tuhan memberkati,
Redaksi ICW
______________________________________________________________________
SELINTAS SITUS WEB %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
SAHABAT SURGAWI
Telah diluncurkan Situs "Sahabat Surgawi"!! Situs ini cukup padat
isinya karena di dalamnya memuat berbagai macam informasi penting,
misalnya jadwal-jadual kegiatan gereja (KKR, KPI, kebaktian minggu)
dari hampir seluruh gereja yang berlokasi di Jakarta. Situs ini
juga memuat info tentang kaset-kaset rohani terbaru dari seluruh
studio rekaman lagu rohani di Indonesia. Bahkan tersedia juga info
tentang majalah Kristian yang terbit di Indonesia. Jika anda ingin
mendapatkan kesegaran rohani anda bisa menengok ke halaman yang
berisi kumpulan kesaksian dan renungan. Untuk anda yang ingin
mengirimkan pokok doa untuk didoakan anda juga bisa melakukan lewat
Situs ini. Situs ini cukup ramai dikunjungi, karena telah terbukti
dikunjungi oleh orang-orang Kristen lebih dari 25 negara dari 5
benua. Oke, anda juga harus cepat-cepat kunjungi Situs ini di:
[Kiriman: Tri Purwito]
http://www.sahabatsurgawi.net
REMAJA GKI
Sekalipun namanya Homepage Remaja GKI, Situs ini bukan hanya layak
dikunjungi oleh para remaja saja. Bahkan bisa dikatakan Situs ini
juga cocok untuk para pembina remaja, karena didalamnya berisi banyak
informasi dan materi tentang pelayanan remaja. Halaman yang tersedia
dibagi dalam judul-judul seperti: Galeri Makalah, Galeri Metode, Tip
Bina Remaja, Persekutuan Remaja GKI, Kumpulan lagu-lagu, Derap Remaja,
Cool Link, dan masih banyak lagi! Situs ini sederhana tapi apik,
apalagi isinya ... wow! Pastikan anda kunjungi Situs ini, Oke?
http://come.to/remaja
MUDIKA-KKIS
Situs Mudika-KKIS dibuat oleh persekutuan pemuda Katolik Indonesia
yang ada di Singapura. Persekutuan Mudika-KKIS ini anggotanya cukup
besar karena ada kira-kira 300 orang. Banyak informasi yang bisa
anda dapatkan dari Situs mereka, khususnya tentang macam-macam
kegiatan rohani yang mereka lakukan, misalnya acara pujian dan
penyembahan, retreat, misa berbahasa Indonesia, PA dan paduan suara.
Tapi selain itu ada juga kegiatan lain, misalnya, olah raga tenis
dan badminton, nonton film bersama, atau bersepeda di sepanjang
Pantai Timur, dsb. Bila anda tertarik untuk tahu lebih detail
informasi jadual misa dan lain-lain, silakan kunjungi alamat ini:
http://members.xoom.com/mudikakkis/default.htm
http://members.xoom.com/mudikakkis/about.htm
WASIAT ONLINE
Situs Wasiat Online adalah Situs yang menyajikan bahan-bahan
renungan harian yang akan sangat menolong kita bertumbuh dari hari
ke hari. Melalui Situs ini kita akan disuguhi renungan yang "kadang-
kala" memasang topik khusus dalam satu bulan. Sebagai contoh,
bulan maret 2000 Wasiat Online menyajikan topik tentang "Kasih
Allah" yang ditulis oleh Pdt. Dr. Junus N. Atmarumeksa. Sehubungan
dengan bahasan ICW edisi kali ini, ada satu renungan dengan judul
"Hanya Boleh dalam Ikatan Nikah". Renungan ini dapat anda baca
dalam edisi Mei 1997 dalam topik "Permasalahan Keluarga Kristen".
Meskipun merupakan tulisan lama, namun ini merupakan sebuah renungan
yang perlu dibaca ulang oleh para muda-mudi jaman sekarang karena
berbicara tentang pentingnya menjaga kekudusan dalam pergaulan
modern saat ini. Untuk membaca langsung isi renungan tsb, dan
renungan-renungan lainnya, silakan kunjungi alamat berikut:
http://www.gki.or.id/wasiat/w970500.htm (Tema Mei 1997)
http://www.gki.or.id/wasiat/w970510.htm (10 Mei 1997)
http://www.gki.or.id/wasiat/w000800.htm (Bulan Agustus 2000)
http://www.gki.or.id/wasiat/ (HomePage dan Indeks)
______________________________________________________________________
SEPUTAR MILIS-MILIS %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
FORUM DISKUSI ELEKTRONIK
------------------------
KRISTEN SEJATI e-FORUM
Ini adalah forum non-denominasi untuk orang-orang Kristen Indonesia.
Forum ini dipakai sebagai ajang untuk saling share informasi dan
diskusi seputar tantangan dan kesempatan menjadi orang Kristen di
Indonesia sesuai dengan terang Firman Allah dan telah dinyatakan
dalam Tuhan Yesus Kristus.
Dengan menjadi anggota forum ini, anda dapat:
- mengirim posting (baik memakai bahasa Indonesia ataupun Inggris)
berbagai informasi, pertanyaan dan opini.
- menerima jawaban dan komentar dari posting yang anda kirimkan.
- menjawab pertanyaan yang diposting oleh anggota lain.
Tujuan utama dari forum ini adalah untuk membina dan memperkuat
iman, harapan dan kasih dalam Yesus Kristus, Tuhan kita.
Anda dapat bergabung dalam Kristen Sejati e-Forum dengan mengirim
email kosong ke alamat:
<kristensejati-subscribe@egroups.com>
atau berkunjung ke Situsnya di :
http://kristensejati.faithweb.com/
______________________________________________________________________
FOKUS EDISI INI %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
"SEKS" -- BAGAIMANA MENJAGA PEMBERIAN ALLAH YANG INDAH INI?
Seks - adalah pemberian Allah yang indah dan menarik, namun bisa
menjadi malapetaka jika tidak digunakan sesuai dengan yang Allah
inginkan. Ketika orang muda berbicara tentang seks, mereka biasanya
akan memikirkan tentang suatu dorongan dan nafsu yang tidak dapat
dikontrol seperti daya tarik magnetis yang tidak mungkin ditolak.
Tapi setelah lepas kontrol maka yang selalu muncul terlambat adalah
penyesalan. Apakah hal ini juga mungkin terjadi pada orang Kristen?
Tentu saja. Iblis tidak memandang bulu, siapa saja akan ditelannya
jika kita lengah,
"Lawanmu, si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang
mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya." (1 Pet. 5:8)
< http://www.bit.net.id/SABDA-Web/Pet/T_1Pet5.htm 5:8 >
Para orang tua, pendidik, pendeta dan konselor Kristen sering kali
bertanya-tanya, "Dapatkah kita memasang rambu-rambu bahaya untuk
memperingatkan anak-anak muda sebelum hal itu terlambat dilakukan?"
Bagi orang Kristen tidak ada rambu-rambu yang lebih tepat untuk
memberi peringatan bahaya yang akan datang itu selain dari Alkitab
sendiri. Pemazmur berkata:
"Dengan apakah seorang muda mempertahankan kelakuannya bersih?
Dengan menjaganya sesuai dengan FirmanMu." (Maz. 119:9)
< http://www.bit.net.id/SABDA-Web/Maz/T_Maz119.htm 119:9 >
Tidak henti-hentinya Alkitab memberikan peringatan agar kita
terhindar dari bahaya godaan setan yang akan muncul. Raja Salomo,
seorang raja yang sudah kenyang dengan semua pengalaman dosa
seksual, menuliskan sebuah nasehat yang patut didengar dan dituruti
oleh orang-orang muda untuk menjadi orang bijak,
"Kalau orang bijak melihat malapetaka, bersembunyilah ia, tetapi
orang yang tidak berpengalaman berjalan terus, lalu kena celaka."
(Amsal 22:3)
< http://www.bit.net.id/SABDA-Web/Ams/T_Ams22.htm 22:3 >
Mengapa manusia gampang terseret kepada godaan yang sebenarnya
sudah tahu bahwa itu adalah hal yang tidak boleh dilakukan,
contohnya melakukan hubungan seks di luar menikah. Satu hal kita
lupa Setan sangat pandai menipu, dan dia bermain dengan kebohongan-
kebohongan di pikiran kita. Inilah yang sering membuat pertahanan
kita bobol, yaitu percaya pada kebohongan-kebohongan itu. Buku SERI
MUTIARA IMAN yang diterbitkan oleh Yayasan Gloria, dengan judul
BAGAIMANA MENGATASI GODAAN DOSA SEKSUAL?, mengatakan bahwa banyak
kebohongan-kebohongan yang dilancarkan oleh setan yang membuat
kita percaya sehingga jatuh ke dalam dosa seks.
Inilah sebagian dari kebohongan-kebohongan itu:
- "Saya melakukan apa yang baik bagi saya."
- "Batasan-batasan dari Alkitab sudah kuno."
- "Allah tidak perduli pada apa yang saya perbuat."
- "Allah tidak menentang seks pranikah, perzinahan atau homo-
seksualitas-Dia hanya menentang hubungan seks yang gonta-ganti."
- Semua prilaku seks tidak menjadi masalah bila dilakukan
berdasarkan cinta."
- Hampir semua orang melakukannya, jadi perbuatan itu tidak salah."
- Memadamkan dorongan seks bukanlah tindakan yang alamiah."
- Terangsang pada seseorang tidaklah buruk sepanjang anda tidak
menyalurkannya."
- "Prilaku seks pranikah (seperti "petting" dan seks oral) tidak
apa-apa, tetapi hubungan suami-istri tidak boleh."
- "Pengalaman seks sebelum menikah akan menolong kita saat menikah."
Lebih jauh penulis buku di atas berkata bahwa masalah seks bagi
orang Kristen tidak bisa dipisahkan dari hubungan kita pribadi
dengan Allah. Semakin kita dekat dengan Allah semakin kita senang
bergumul dan mengenal Firmannya sehingga semakin kita tahu apa yang
tidak berkenan dihadapan Allah.
Dalam 1 Tesalonika 4, Allah menghendaki kita menyenangkan Dia dengan
"mengejar kekudusan, memperlakukan tubuh kita dengan hormat, dan
memperlakukan orang lain juga dengan hormat" (ayat 1-6). Dalam hal
ini, Allah berbicara tentang "pengudusan" dalam hubungan pernikahan.
Sampai di mana batasan seks yang benar? Apakah Allah juga mengatur
perihal seks secara gamblang dan jelas? Paulus menunjukkan beberapa
kebenaran yang dapat menolong kita. Kebenaran-kebenaran ini bukanlah
ide Paulus melainkan perintah yang datang dari Allah dan dinyatakan
dengan otoritas yang diberikan Yesus kepadanya selaku seorang rasul:
< http://www.bit.net.id/SABDA-Web/1Te/2_1Te4.htm >, 1 Tesalonika 4:3
"Karena inilah kehendak Allah: pengudusanmu, yaitu supaya kamu
menjauhi percabulan." Paulus menyebut perintah itu sebagai
"kehendak Allah". Dan sekali lagi dalam ayat 8, ia berkata bahwa
"siapa yang menolak ini bukanlah menolak manusia, melainkan menolak
Allah." Jadi jelas bahwa Allah menuntut kekudusan dalam tubuh kita
dengan tidak terlibat dalam hal-hal yang cabul.
1 Tesalonika 4:4-5
Paulus menulis tentang hidup menurut pola Allah, yakni hidup
menjaga kekudusan dan kehormatan dalam ikatan pernikahan, tidak
dengan pola dunia (orang-orang yang belum mengenal Allah) yang
hidup dalam keinginan hawa nafsu. Jaga dan mintalah hati dan pikiran
yang selalu dibersihkan dan dikendalikan Roh Kudus. Firman Tuhan
berkata, "... dari hati timbul segala pikiran jahat, pembunuhan,
perzinahan, percabulan, pencurian, sumpah palsu dan hujat"
(Matius 15:19). Karena itu "Jagalah hatimu dengan segala
kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan" (Amsal 4:23).
Firman Tuhan mengungkapkan lebih banyak kebenaran-kebenaran tentang
bagaimana kita harus hidup dalam kekudusan, khususnya dalam kehidupan
seksual. Ingat, tujuan Allah memanggil kita bukanlah untuk melakukan
apa yang cemar, melainkan apa yang kudus (1 Tesalonika 4:7). Allah
telah mengubah setiap orang percaya menjadi ciptaan baru di dalam
Kristus (2 Koristus 5:17) dan sekarang kita dipanggil untuk menjadi
utusan-utusan Allah di dunia ini untuk memperkenalkan Kristus kepada
orang lain. Dan ingatlah, Alkitab berkata bahwa, orang cabul, ......
tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah!" (1 Kor. 6:11)
-----------------------------------------------------------------------
SUMBER-SUMBER INFORMASI ALKITABIAH TENTANG SEKS
Warningnews - Sexplanation
http://www.warningnews.com/sex.html
BERBAHASA INGGRIS
=================
New Ministry Helps Persons Dealing with Online Sexual Addiction
http://www.pureintimacy.org/online/
On Matters Of The Heart: Love and Marriage Resources
http://www.gospelcom.net/rbc/resources/living/love.html
Love Is Meeting Each Other's Needs:
http://www.gospelcom.net/lpea/articles/
BHP's "Love Handles for the Romantically Impaired:
http://www.bethanyhouse.com/ca/0764220926.html
Christian Sex Sites:
Love Fruit
http://reviews.crossdaily.com/lovefruit.php3
Sexual Purity
http://reviews.crossdaily.com/sexpur.php3
Bible Sex Facts
http://reviews.crossdaily.com/bibsexfac.php3
Original God Speaks Web site:
http://www.godspeaks.net
Virtual Classroom for Youth Pastors:
http://www.gospelcom.net/moh/WinkPrat/RA/VirtualClassroom.htm
Teens Display "True Love Waits" Yard Signs on Valentine'S Day
http://www.truelovewaits.com/
Teens Find Hope in a Hopeless World
http://www.hopeforteens.com/
Reaching Teens with the Book of Hope
http://www.bookofhope.net
Australian Ministry Evangelizes Students At "Lifewerx" Web Site
http://www.studentlife.org/
Network Offers Christian Answers To Contemporary Questions
http://ChristianAnswers.Net/
______________________________________________________________________
LIPUTAN DUNIA INTERNET %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
FILTRASI TERHADAP SITUS "XXX"
Komisi Child Online Protection Act (COPA) akan mengajukan usul
pembentukan sebuah laboratorium penelitian yang khusus menguji
piranti lunak untuk keperluan dunia pendidikan. Ide pembentukan
laboratorium ini dikemukakan oleh Jean Armour Polly, seorang
pustakawan sebuah sekolah di New York, Amerika Serikat. Polly
merasakan kebutuhan hadirnya laboratorium uji software ini pada
saat ia sedang berusaha mencari software yang tepat untuk mem-filter
Situs-situs porno di sekolahnya (ESPOS_NET, Minggu 6 Agustus 2000).
Berbicara tentang software filtrasi Situs-situs porno ini, ICW akan
mengulas lagi tiga software filter yang sudah cukup terkenal di
internet, yakni: CyberSnoop, Net Nanny, dan Cyber Patrol.
Cyber Snoop dari Pearl Software otomatis bekerja bila komputer
terkoneksi dengan internet. Cyber Snoop bekerja dengan memonitor
setiap aktifitas yang dikerjakan netters saat mereka menjawab
e-mail, mengunjungi Situs, ataupun melakukan chatting. Cyber Snoop
akan melacak tempat-tempat mana saja yang sedang dikunjungi. Hasil
pelacakan ini oleh Cyber Snoop disusun pada suatu list/daftar.
Cyber Snoop juga membantu para orang tua dan pengajar untuk
memilah atau memisahkan alamat-alamat yang tidak tepat untuk anak-
anak. Selanjutnya Cyber Snoop dapat diprogram untuk menyeleksi
atau bahkan membatasi semua kemampuan Internet untuk akses di
tempat-tempat tsb.
http://pearlsw.com/csnoop3/snoop.htm
Net Nanny juga merupakan perangkat lunak alternatif untuk filtering.
Di samping merekam dan menerima "bad list" [daftar Situs porno]
Net Nanny juga memiliki list sendiri dan list itu diperbarui secara
berkala. Anda tinggal men-download list dari Situs Web Net Nanny,
lalu mengimportnya ke Net Nanny anda.
http://www.netnanny.com
Cyber Patrol. Perangkat ini bekerja melalui beberapa cara seperti
membatasi waktu akses dan membatasi Situs yang dikunjungi dengan
memeriksa keyword dari masing-masing Situs.
http://www.cyberpatrol.com
Software-software ini bukanlah freeware, jadi anda harus mengeluarkan
sejumlah biaya dari kocek anda bila ingin mendapatkannya.
Sumber: Internet
______________________________________________________________________
INFO TERBARU %%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%
MEMPERKENALKAN MILIS e-BINAGURU
Menjawab kerinduan para Guru Sekolah Minggu untuk *berdiskusi* dan
"curhat" tentang masalah "mengajar Sekolah Minggu", maka dengan
gembira kami beritahukan bahwa e-BinaAnak (buletin mingguan untuk
para pelayan anak Indonesia) bekerjasama dengan YLSA dan sistem
I-KAN akan membuka sebuah Milis Forum Diskusi baru untuk para guru
Sekolah Minggu dan pelayan anak yang diberi nama:
"e-BinaGuru"
Menurut rencana Milis ini akan mulai dibuka pada pertengahan bulan
September 2000 yang akan datang! Oke, bila anda adalah guru-guru
Sekolah Minggu/pelayan anak yang rindu berbagi berkat dengan guru-
guru Sekolah Minggu yang lain, silakan mulai mendaftarkan diri ke:
Forum Diskusi e-BinaGuru <subscribe-i-kan-BinaGuru
|
|
|
© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org |