Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/e-rh/2019/12/04

Rabu, 4 Desember 2019

Bacaan   : Nehemia 4:1-23
Setahun : Efesus 4-6
Nas       : ... Orang-orang yang memikul dan mengangkut melakukan pekerjaannya dengan satu tangan dan dengan tangan yang lain mereka memegang senjata. (Nehemia 4:17)

Bekerja Satu Kaki

Ketika sedang mencari jasa pencucian sepeda motor, saya sengaja memilih jasa pencucian yang dibuka oleh seorang pria penyandang disabilitas. Saya memilihnya bukan karena kasihan, melainkan karena penasaran melihat cara orang tersebut mencuci sepeda motor dengan kondisi kaki hanya sebelah kiri. Saya pun takjub melihat pria tersebut dengan cekatan bekerja, mulai dari memasang standar hingga mencuci dan mengelap sepeda motor sampai kering. "Hasilnya boleh juga diadu nih sama orang yang memiliki organ tubuh lengkap, " gumam saya karena puas dengan hasil kerjanya.

Melalui pengalaman tersebut, saya semakin paham bahwa bekerja dengan anggota tubuh yang kurang lengkap, tak serta-merta membuat hasil pekerjaan jelek. Selama seseorang mengetahui cara bekerja dengan baik, maka penyandang disabilitas pun dapat bekerja sebaik orang dengan anggota tubuh lengkap. Hal ini mengingatkan saya akan para pekerja pembangunan pada masa Nehemia. Sekalipun anggota tubuh mereka lengkap, tetapi pembangunan dalam kondisi perang membuat sebagian pekerja harus bekerja dengan satu tangan, sedangkan tangan satunya lagi memegang senjata. Tujuannya, ketika sewaktu-waktu musuh menyerang mereka siap untuk melawan.

Dunia ini banyak menyajikan karya luar biasa melalui orang-orang yang penuh keterbatasan dan kekurangan. Jadi, tak ada alasan bagi kita untuk berputus asa hanya karena keterbatasan yang kita miliki. Bangkitlah, lakukan sesuatu, dan berjuanglah karena kita pun bisa berhasil dalam penyertaan dan perkenanan Tuhan. --GHJ/www.renunganharian.net

DALAM KETIDAKSEMPURNAAN KITA, ALLAH BEKERJA UNTUK MENYEMPURNAKAN
KEHENDAK DAN RENCANA-NYA DALAM HIDUP KITA.

 

Dilarang mengutip atau memperbanyak materi Renungan Harian® tanpa seizin penerbit (Yayasan Pelayanan Gloria)

Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Pelayanan Gloria.
Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAYASAN PELAYANAN GLORIA

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org