Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Renungan Harian > Edisi Rabu, 12 November 2025
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 11/Edisi 2025 | edisi berikut
Rabu, 12 November 2025

Bacaan   : 1 RAJA-RAJA 1:1-27
Setahun : Yohanes 19-21
Nas       : Ayahnya sama sekali tidak pernah menegur dia dengan berkata, "Mengapa engkau berbuat begitu?" Lagi pula, Adonia sangat gagah perawakannya dan dialah anak pertama sesudah Absalom. (1 Raja-raja 1:6)

Tidak Pernah Menegur

Seorang kerabat sangat memanjakan anak laki-laki tunggalnya. Ia membiarkan dan sama sekali tidak pernah menegur maupun melarang anaknya melakukan apa saja yang diinginkannya. Anaknya bertumbuh menjadi anak yang boros, tidak mau belajar dan melanjutkan sekolah, hanya ingin bermain dan bersenang-senang. Sangat disayangkan, dalam usia produktif anaknya meninggal karena sakit akibat hidup tidak tertib dan sembarangan.

Adonia, anak Hagit, meninggikan diri dengan berkata, "Aku hendak menjadi raja." Ia menyiapkan bagi dirinya kereta-kereta dan tentara berkuda serta lima puluh orang yang berlari di depannya; sedang Raja Daud sendiri tidak mengetahuinya. Padahal Raja Daud telah bersumpah kepada Batsyeba bahwa anak Batsyeba yang bernama Salomo yang akan menjadi raja sesudah Daud dan dialah yang akan duduk di atas takhta raja. Selama hidup Adonia, ayahnya sama sekali tidak pernah menegur dia dengan berkata, "Mengapa engkau berbuat begitu?"

Pasti tidak ada orang tua yang mengharapkan anaknya bertumbuh menjadi anak yang memberontak dan membangkang. Karena itu, didiklah orang muda menurut jalan yang patut baginya, maka pada masa tuanya pun ia tidak akan menyimpang dari jalan itu (Ams. 22:6) dan nasihatilah orang-orang muda, supaya mereka menguasai diri dalam segala hal dan jadikan diri kita sendiri sebagai teladan dalam berbuat baik dan bersikap jujur serta bersungguh-sungguh dalam pengajaran kita (Tit. 2:6-7). --IN/www.renunganharian.net

ORANG TUA HARUS BERANI MENEGUR ANAK BILA BERBUAT HAL-HAL YANG TIDAK
SESUAI KEHENDAK TUHAN AGAR ANAK TIDAK TUMBUH MENJADI PEMBANGKANG.

 

Dilarang mengutip atau memperbanyak materi Renungan Harian® tanpa seizin penerbit (Yayasan Pelayanan Gloria)

Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan Yayasan Pelayanan Gloria.
Rekening Bank BCA, No. 456 500 8880 a.n. YAYASAN PELAYANAN GLORIA

  e-RH Hari Ini
Edisi Kamis, 13 November 2025
Jangan Bermalas-malasan (ROMA 12:9-21)
  Arsip
< November 2025 >
M S S R K J S
            1
2 3 4 5 6 7 8
9 10 11 12 13 14 15
16 17 18 19 20 21 22
23 24 25 26 27 28 29
30            
Cari di Arsip e-Renungan Harian  Cari di e-RH
  
Arsip  Arsip (10380 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs RH
  Facebook RH
Facebook  Aplikasi RH
  Grup Diskusi RH
Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 lesson guru games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org