Halaman ini adalah versi tampilan cetak (print view) dari:
http://sabda.org/publikasi/40hari/2

Doa 40 Hari 2020 edisi 2 (15-4-2020)

Alkitab Suku Nias

40 HARI MENGASIHI BANGSA DALAM DOA -- RABU, 15 APRIL 2020

ALKITAB SUKU NIAS

Suku Nias adalah kelompok masyarakat yang hidup di Pulau Nias. Dalam bahasa aslinya, orang Nias menamakan diri mereka sebagai "Ono Niha" (Ono = anak/keturunan; Niha = manusia), dan Pulau Nias sebagai "Tan? Niha" (Tan? = tanah). Suku Nias merupakan masyarakat yang hidup dalam lingkungan adat dan kebudayaan yang masih tinggi. Hukum adat Nias secara umum disebut "fondrak?", yang mengatur segala segi kehidupan, mulai dari kelahiran sampai kematian. Suku Nias menerapkan sistem marga yang mengikuti garis ayah (patrilineal). Marga-marga umumnya berasal dari kampung-kampung pemukiman yang ada.

Lompat batu ("hombo batu") merupakan tradisi yang sangat populer bagi masyarakat suku Nias di kabupaten Nias Selatan. Tradisi ini telah dilakukan sejak lama dan diwariskan turun-temurun oleh masyarakat di Desa Bawo Mataluo (Bukit Matahari). Tradisi lompat batu ini sudah dilakukan sejak zaman para leluhur, yang pada zaman dahulu mereka sering berperang antarsuku sehingga mereka melatih diri mereka supaya kuat dan mampu menembus benteng lawan yang konon cukup tinggi untuk dilompati. Rumah adat Nias yang disebut sebagai "Omo Hada" adalah suatu bentuk rumah panggung tradisional orang Nias untuk masyarakat pada umumnya.

Dalam budaya Ono Niha (Nias) terdapat cita-cita atau tujuan rohani hidup bersama yang termakna dalam salam "Ya'ahowu" (dalam terjemahan bebas bahasa Indonesia "semoga diberkati"). Dari arti Ya'ahowu tersebut, terkandung makna: memperhatikan kebahagiaan orang lain dan diharapkan diberkati oleh Yang Kuasa. Dengan kata lain, Ya'ahowu menampilkan sikap-sikap: perhatian, tanggung jawab, rasa hormat, dan pengetahuan. Jadi, makna yang terkandung dalam "Ya?ahowu" tidak lain adalah persaudaraan (dalam damai) yang sungguh dibutuhkan sebagai wahana kebersamaan dalam pembangunan untuk pengembangan hidup bersama.

Saat ini, Alkitab dalam bahasa Nias sudah dilengkapi dengan ekosistem yang terintegrasi dan dapat menunjang untuk mempelajari firman Tuhan dalam bahasa Nias. Untuk mengenal lebih jauh tentang suku Nias dan menjangkau mereka bagi Tuhan melalui Alkitab suku, referensi berikut ini semoga dapat menolong Anda:

- Alkitab mobile suku Nias: https://alkitab.mobi/nias/

- Aplikasi studi Alkitab bahasa Nias: https://labs.sabda.org/Bahasa_Nias

- Alkitab audio dalam bahasa Nias: https://audio.sabda.org/download_nias_full

- Audio Drama, Kabar Baik, Cerita Yesus, dan kesaksian dalam Bahasa Nias: http://globalrecordings.net/id/language/734

- Proyek film Yesus berbahasa Nias: https://www.jesusfilm.org/search.html?q=Nias

- Resources suku Nias: https://bakat.sabda.org/487-nia-001.html

POKOK DOA

1. Mintalah kepada Tuhan agar orang Kristen dan pendeta memiliki kesungguhan hati dalam beribadah dan melayani di ladang Tuhan.

2. Mintalah kepada Roh Kudus agar melembutkan hati orang-orang yang belum mengenal Tuhan Yesus di Nias sehingga hati mereka terbuka untuk mengenal jalan kebenaran dan kehidupan.

3. Berdoalah kepada Tuhan agar gereja-gereja yang dipakai untuk beribadah boleh mendapat perlindungan dan terhindar dari ancaman, baik berupa penutupan dan kekerasan.

4. Berdoalah agar Alkitab dalam bahasa Nias bisa digunakan masyarakat Kristen di sana untuk mendalami kebenaran firman Tuhan secara utuh.

Dirangkum dari:

1. _____. "Suku Nias-Rumah Adat, Bahasa, Kepercayaan, Marga, Asal Usul, Mata Pencaharian, Baju Adat, Alat Musik, Budaya, Makanan Dan Minuman". Dalam https://www.gurupendidikan.co.id/suku-nias/

2. _____. "Suku Nias". Dalam https://id.wikipedia.org/wiki/Suku_Nias

 

© 1997-2016 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)
Isi boleh disimpan untuk tujuan pribadi dan non-komersial. Atas setiap publikasi atau pencetakan wajib menyebutkan alamat situs SABDA.org sebagai sumber dan mengirim pemberitahuan ke webmaster@sabda.org