Menu:

 

ARSIP PUBLIKASI ICW

1999 (46 edisi) | 2000 (44 edisi) | 2001 (28 edisi) | 2002 (7 edisi) | 2003 (14 edisi) | 2004 (23 edisi) | 2005 (23 edisi) | 2006 (21 edisi) | 2007 (13 edisi) | 2008 (12 edisi) | 2009 (24 edisi) | 2010 (24 edisi) | 2011 (28 edisi) | 2012 (24 edisi) | 2013 (15 edisi) | 2014 (13 edisi) | 2015 (12 edisi) | 2016 (12 edisi) | 2017 (0 edisi) | 2018 (0 edisi) | 2019 (0 edisi) | 2020 (0 edisi) | 2021 (0 edisi) | 2022 (0 edisi) | 2023 (0 edisi) | 2024 (0 edisi) | Semua (383 edisi) |
Edisi terakhir: Edisi 383



Volume : 7/2005 Edisi 1056
=====%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%=====
ICW ~ Indonesian Christian Webwatch ~ ICW
=====%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%%=====

Topik : Doa Puasa
----------------------------------------------------------------------o) SALAM KASIH

Bukan kebetulan jika topik yang ICW pilih untuk edisi ini, yaitu Doa
Puasa, bertepatan dengan datangnya bulan Ramadhan. Tradisi puasa,
sebenarnya bukan hanya dimiliki saudara kita umat Muslim. Dalam
kekristenan pun kita mengenal tradisi puasa, atau lebih tepatnya doa
puasa, sebagai salah satu disiplin rohani. Alkitab banyak memberikan
kesaksian mengenai kehidupan doa puasa dari beberapa tokoh seperti
Musa, Daud, Elia, Ester, Daniel, dan Paulus. Tuhan Yesus Kristus
sendiri berpuasa selama 40 hari ketika dia mengasingkan diri di
padang gurun untuk berdoa mendekatkan diri dengan Bapa-Nya. Seiring
berjalannya waktu, doa puasa juga dilakukan oleh banyak tokoh
Kristen modern seperti Luther, Calvin, Knox, Wesley dan masih banyak
lagi.

Melalui puasa, kita akan dibawa ke dalam kehidupan doa yang penuh
hikmat. Dan melalui disiplin doa itu sendiri, kita juga akan dibawa
untuk memasuki hadirat Tuhan yang suci. Doa yang sejati akan
menciptakan dan mengubah hidup. "Doa -- yang rahasia, yang sungguh-
sungguh, dan penuh percaya -- adalah sumber semua kesalehan
pribadi." (William Carey)

Yang menjadi pertanyaan sekarang adalah bagaimana kita bisa
membangun kehidupan doa puasa ini? ICW edisi ini menyajikan banyak
referensi tentang doa puasa dari berbagai situs dan milis yang bisa
Anda kunjungi di internet. Kami berharap Anda bisa menemukan banyak
informasi yang Anda butuhkan tentang topik ini. Selain itu, kami
juga menyajikan sebuah artikel mengenai doa yang terus menerus tanpa
putus asa. (Kris)


----------------------------------------------------------------------o) MENU SAJI

SALAM KASIH
MENU SAJI
JELAJAH SITUS : e-MISI, Doa Puasa -- PEPAK,
Modul Doa -- SABDA.net,
Bagaimana Kita Berdoa -- The Good Way,
Doa Puasa -- Great Commission,
Permohonan Doa -- Sahabat Surgawi,
Permintaan Doa -- Aku Percaya,
Artikel-artikel mengenai Doa Puasa
JELAJAH SITUS MANCA : Prayer Guide, Amen Online,
Panduan Doa Puasa -- Bill Bright,
Situs-situs Layanan Doa
GET THE FRESH : Reformata
LACAK MILIS
- MILIS DISKUSI : Glory Chat
- MILIS PUBLIKASI : 40 Hari Doa
ULASAN : Senantiasa Berdoa dengan Tak Putus Harapan
INTERMEZZO
- DUNIA INTERNET : Tips Ber-e-mail yang Baik
- TOPIK BERIKUTNYA : Pemuda (Edisi 1057), dan
Tokoh-tokoh Kristen (Edisi 1058)
SURAT ANDA : Kesaksian dan Informasi Kekristenan


----------------------------------------------------------------------o) JELAJAH SITUS

- e-MISI (Mengabarkan Injil ke Seluruh Indonesia)
-----------------------------------------------
Selain menyajikan informasi-informasi mengenai penginjilan,
Situs e-MISI juga menyajikan beragam artikel mengenai doa
untuk memperlengkapi pengetahuan anak-anak Tuhan terhadap arti
pentingnya doa dalam pelayanan misi. Berbagai artikel tersebut
dapat Anda baca di menu "Artikel". Beberapa diantaranya
berjudul: "Roh Kudus dan Doa", "Menjadi Pendoa Syafaat yang
Baik", "Peran Pendoa Syafaat", dan "Gerakan Doa Dunia".
Selain artikel, Situs e-MISI juga menyajikan daftar pokok doa
bagi negara, kota dan suku-suku yang ada di Indonesia yang dapat
Anda lihat di menu "Doa". Adanya daftar pokok doa ini tentunya
akan mempermudah Anda untuk mendoakan pekabaran Injil di Indonesia
maupun negara-negara lainnya. Nah, untuk mengetahui hal-hal apa
di negara ini yang perlu kita doakan, langsung saja kunjungi
situs yang dikelola Yayasan Lembaga SABDA ini di:
==> http://www.sabda.org/misi/

- Doa Puasa -- PEPAK (Pusat Elektronik Pelayanan Anak Kristen)
------------------------------------------------------------
Jika Anda saat ini sedang membutuhkan informasi mengenai cara
mengajarkan anak berdoa atau berpuasa, cobalah arahkan browser Anda
ke Situs PEPAK. Situs PEPAK sendiri saat ini telah menjadi gudang
elektronik berbagai tulisan Kristen mengenai pelayanan anak. Untuk
dapat menemukan langsung informasi yang Anda inginkan, Anda dapat
menggunakan fasilitas "Cari" yang terdapat di situs ini. Cukup
dengan memasukkan kata kunci "berdoa berpuasa ", Anda akan menemukan
beberapa judul artikel antara lain: "Disiplin Berpuasa", "Bagaimana
Mengajar Anak Berdoa?", "Mengapa Kita Berdoa Sebelum Tidur?", dan
"Macam-macam Kreasi Berdoa". Dan jika Anda merasa diberkati dengan
artikel yang telah dibaca, Anda juga dapat mengirimkannya untuk
teman Anda.
==> http://www.sabda.org/pepak/

- Modul Doa -- SABDA.net
----------------------
Situs SABDA.net menyediakan 4 modul Program SABDA© mengenai doa yang
dapat Anda download secara gratis. Keempat modul tersebut dapat Anda
temukan di bagian "Modul Buku" kategori "Doa & Misi". Sementara
untuk dapat membaca isi dari setiap modul, terlebih dulu Anda harus
menambahkan modul tersebut ke dalam Program SABDA© yang softwarenya
juga dapat di-download dari situs ini. Jika Anda masih merasa
kesulitan untuk menambahkan modul dan meng-install Program SABDA©,
Anda dapat menyimak petunjuknya di bagian "Instruksi" dari Situs
SABDA.net. Untuk mengetahui apa saja modul-modul mengenai doa yang
dapat Anda download dari Situs SABDA.net, langsung saja klik alamat
di bawah ini:
==> http://www.sabda.net/modul_buku/

- Bagaimana Kita Berdoa -- The Good Way
-------------------------------------
Situs The Good Way menyediakan sebuah buku elektronik menarik
mengenai doa yaitu "Bagaimana Kita Berdoa" yang dapat Anda baca
secara online. Isi dari buku elektronik ini terdiri dari 21 Bab
dan satu lembar tanya jawab untuk menguji pengetahuan Anda setelah
membaca buku ini. Melalui buku karya Iskander Jadeed ini, Anda akan
mendapatkan informasi berharga mengenai doa mulai dari arti berdoa,
bagaimana berdoa, dimana kita harus berdoa, kepada siapa kita
berdoa, sampai ke masalah berapa kali kita harus berdoa setiap
harinya. Untuk membacanya langsung saja klik alamat di bawah ini:
==> http://www.the-good-way.com/inz/article/r4665efm.htm

- Doa Puasa -- Great Commission
-----------------------------
Situs Great Commission versi bahasa Indonesia menyediakan beberapa
artikel menarik yang membahas mengenai doa puasa. Artikel ini sangat
cocok bagi para petobat baru atau Anda yang sedang belajar berpuasa.
Dengan membaca artikel ini, Anda akan diajak untuk memahami hal-hal
dasar seputar doa puasa, apa yang boleh dilakukan selama berpuasa,
bagaimana memulai puasa, dan berbagai pertanyaan seputar doa. Nah,
untuk mengetahui bagaimana cara berdoa puasa dengan benar,
langsung saja kunjungi Situs Great Commision di:
==> http://www.greatcom.org/indonesian/7steps/

- Permohonan Doa -- Sahabat Surgawi
---------------------------------
Saat membuka halaman awal dari Situs Sahabat Surgawi, Anda akan
dapat melihat daftar pokok doa yang dikirimkan oleh anak-anak
Tuhan ke Situs Sahabat Surgawi. Adanya layanan ini tentu saja
semakin meneguhkan Situs Sahabat Surgawi sebagai media pelayanan
antar jemaat. Semua pokok doa yang dikirimkan akan didoakan oleh
staf Sahabat Surgawi dalam acara Persekutuan Doa Karyawan yang
diselenggarakan setiap hari Jumat. Pengiriman pokok doa dapat
melalui Situs Sahabat Surgawi atau melalui sms yang nomornya juga
dapat Anda lihat di Situs Sahabat Surgawi.
==> http://www.sahabatsurgawi.net/

- Permintaan Doa -- Aku Percaya
-----------------------------
Selain menyediakan forum untuk berdiskusi seputar masalah
kekristenan, Situs Aku Percaya juga menyediakan forum "Permintaan
Doa". Melalui forum ini, anggota dapat mengirimkan hal-hal yang
perlu didoakan. Pokok-pokok doa tersebut tidak hanya berkaitan
dengan permasalahan pribadi tetapi bisa juga seputar kehidupan
sosial, gereja, atau persoalan politik. Untuk dapat mengirimkan
permohonan doa, maka Anda harus terlebih dahulu bergabung menjadi
anggota Situs Aku Percaya. Nah, jika Anda sedang membutuhkan
dukungan doa atau sedang mencari hal-hal apa yang dapat Anda doakan,
silakan berkunjung ke situs yang memiliki slogan "Bersatu
dalam Kristus" ini.
==> http://www.akupercaya.com/forum/forumdisplay.php?f=26

- Artikel-artikel mengenai Doa Puasa
----------------------------------
Selain situs-situs di atas, berikut Redaksi sajikan empat situs
lain yang menyediakan artikel-artikel mengenai Doa Puasa:

Doa Bapa Kami
==> http://www.gkagloria.or.id/perspektif/p20050617.php

Kenapa Orang Kristen Susah Sekali Berdoa?
==> http://www.tscpulpitseries.org/indonesian/ts980511.htm

Mengapa Doa Saya Tak Terjawab?
==> http://www.christiananswers.net/indonesian/q-dml/dml-y002i.html

Puasa dalam Agama Kristen
==> http://www.unitedfool.com/violet/arsip/2004/11/000781.shtml


----------------------------------------------------------------------o) JELAJAH SITUS MANCA

- Prayer Guide
------------
Sesuai dengan namanya, Situs Prayer Guide diharapkan dapat menjadi
semacam panduan online bagi semua pengunjung yang ingin mendapatkan
informasi mengenai doa. Walaupun tampilannya terkesan sederhana,
namun Situs Prayer Guide telah memiliki 100 halaman yang berisi
jawaban atas pertanyaan seputar doa-doa orang Kristen dan doa
syafaat. Untuk memudahkan pencarian, seluruh materi isi telah dibagi
ke dalam empat kategori, yakni "Praying Alone", "Prayer in
Families", "For Church and Group Leaders", dan "Prayer with Others".
Selain berisi penjelasan terhadap pertanyaan yang diajukan, beberapa
tanya jawab tersebut juga dilengkapi dengan referensi buku, ayat
Alkitab, bahkan pokok-pokok doa sesuai dengan tema pertanyaan yang
sedang dibahas. Selamat berkunjung!
==> http://www.prayerguide.org.uk/

- Amen Online
-----------
Tampilan Situs Amen Online yang didominasi oleh warna biru ini
sangatlah sederhana dan link navigasinya juga tidak terlalu banyak.
Namun saat Anda mulai menjelajahi situs ini, Anda akan menemukan
beragam informasi menarik mengenai doa. Doa-doa yang diambil dari
Alkitab dan tradisi Kristen masa lalu tersaji dalam berbagai bahasa.
Tentu akan sangat menarik untuk mengetahui bagaimana doa Bapa Kami
dalam bahasa Italia, Yunani, Latin, Perancis, dan Belanda. Selain
berbagai jenis doa, Situs Amien Online juga menyediakan ucapan-
ucapan berkat, pengakuan iman, dan link ke beberapa situs doa
lainnya.
==> http://www.amen-online.org/

- Panduan Doa Puasa -- Bill Bright
--------------------------------
Bila Anda masih memerlukan informasi seputar doa puasa, silakan Anda
buka juga Situs Bill Bright di bagian "Guide To Fasting & Prayer".
Pada bagian ini, Anda akan menemukan informasi berharga bagaimana
menjalankan puasa dengan benar, hal-hal apa saja yang harus
dilakukan selama berpuasa, makanan apa yang disarankan selama
berpuasa, dan dampak berpuasa bagi tubuh kita. Semua informasi
tersebut didasarkan pada landasan Firman Tuhan dan bukti-bukti
ilmiah mengenai puasa. Agar tidak ketinggalan informasi yang sangat
berharga ini, segera saja baca informasinya di:
==> http://www.billbright.com/howtofast/

- Situs-situs Layanan Doa
-----------------------
Selain menyediakan layanan doa secara online, beberapa situs juga
memberikan kesempatan bagi para pengunjungnya untuk menceritakan
jawaban Tuhan atas pokok doa yang pernah mereka kirimkan melalui
situs tersebut. Berikut beberapa situs yang memberikan layanan
follow-up doa kepada para pengunjungnya.

1 World Center International Intercessory Prayer
==> http://www.prayer.la/

Christian Prayers
==> http://www.christian-prayers.com/

Christian Prayer Request Board
==> http://www.loveandmiracles.com/

Global Prayer Warriors
==> http://www.globalprayerwarriors.org/


----------------------------------------------------------------------o) GET THE FRESH

Reformata
---------
http://www.reformata.com/

Satu lagi tabloid Kristen di Indonesia yang telah memiliki situs
yaitu Situs Reformata; situs dari Tabloid Reformata. Bila Anda belum
mengenal apa itu Tabloid Reformata, jangan kuatir karena situs ini
juga menyediakan informasi seputar Tabloid Reformata, mulai dari
visi, misi, susunan pengurus, alamat redaksi, sampai dengan dimana
saja Anda bisa mendapatkan tabloid ini. Situs Reformata sendiri
disajikan dengan nuansa khas situs berita dengan link menu di
sebelah kiri dan artikel di tengah, sedangkan bagian kanan berisi
iklan. Khusus untuk kolom sebelah kiri, selain menyajikan menu
"Rubrik" dan "Konsultasi", disediakan juga berita harian dari
berbagai peristiwa sehari-hari yang berhubungan dengan kekristenan.
Untuk mengetahui hal-hal menarik apa saja yang bisa Anda temukan
dari Situs Reformata, langsung saja Anda jelajahi situs milik
tabloid yang memiliki slogan "Tabloid Kristen Berwawasan Nasional".

----------------------------------------------------------------------
! Redaksi: Karena dunia internet adalah dunia dinamis yang terus- !
! menerus berubah, maka informasi review situs-situs di !
! ICW adalah akurat sesuai dengan yang kami lihat pada !
! saat kami menuliskan reviewnya. !
----------------------------------------------------------------------
o) LACAK MILIS

- MILIS DISKUSI

Glory Chat
----------
Mailing List Glory Chat adalah sebuah milis diskusi yang menjadi
wadah interaksi di dunia cyber bagi orang Kristen tanpa memandang
denominasi. Seperti milis diskusi Kristen pada umumnya, dengan
bergabung di milis Glory Chat, Anda dapat mengirimkan kesaksian,
artikel, permohonan doa, atau berkenalan dengan anggota milis
lainnya. Sampai saat ini, milis yang didirikan pada tanggal 9 Juni
2004 ini telah memiliki sekitar 200-an anggota. Nah, bagi Anda yang
ingin menjalin relasi dengan sesama orang Kristen melalui internet
dan ingin berbagi kesaksian atau artikel dengan mereka, silakan
bergabung dengan milis Glory Chat
==> < glory-chat-subscribe(at)yahoogroups.com > [Bergabung]
==> < glory-chat(at)yahoogroups.com > [Bergabung]
==> http://groups.yahoo.com/group/glory-chat/ [Arsip]


- MILIS PUBLIKASI

40 Hari Doa
-----------
Sesuai dengan namanya, Milis Publikasi 40 Hari Doa diterbitkan
selama 40 hari berturut-turut, dimulai 10 hari sebelum bulan
Ramadhan dan diakhiri bertepatan dengan selesainya bulan Ramadhan.
Pokok-pokok doa yang dikirimkan diambil dari buku "40 Hari Mengasihi
Bangsa dalam Doa" yang menampilkan 10 pokok doa bagi suku-suku yang
belum terjangkau di Indonesia dan 30 pokok doa bagi bangsa-bangsa.
Bagi Anda yang memiliki kerinduan untuk berdoa bagi pelayanan misi
di Indonesia ataupun bangsa-bangsa lain, silakan berlangganan milis
ini. Selain itu, jika Anda ingin membaca pokok-pokok doa tahun lalu
ataupun tahun ini yang belum sempat Anda baca, silakan buka arsipnya
di Situs SABDA.org
==> <subscribe-i-kan-buah-doa(at)xc.org> [Berlangganan]
==> http://www.sabda.org/publikasi/40hari/ [Arsip]


----------------------------------------------------------------------o) ULASAN

SENANTIASA BERDOA DENGAN TAK PUTUS HARAPAN
===========================================

Dengan dua perumpamaan di dalam Injil Lukas, Tuhan Yesus mengajar
kita dengan menitikberatkan pengajaran-Nya pada "bagaimana orang
patut selalu berdoa dengan tidak putus harap." Perumpamaan yang
pertama terdapat di dalam Lukas 11:5-8, dan yang lain di dalam
Lukas 18:1-8.

"Lalu kata-Nya (Yesus) kepada mereka: "Jika seorang di antara
kamu pada tengah malam pergi ke rumah seorang sahabatnya dan
berkata kepadanya: Saudara, pinjamkanlah kepadaku tiga roti,
sebab seorang sahabatku yang sedang berada dalam perjalanan
singgah ke rumahku dan aku tidak mempunyai apa-apa untuk
dihidangkan kepadanya; masakan ia yang di dalam rumah itu akan
menjawab: Jangan mengganggu aku, pintu sudah tertutup dan aku
serta anak-anakku sudah tidur; aku tidak dapat bangun dan
memberikannya kepada saudara. Aku berkata kepadamu: Sekalipun ia
tidak mau bangun dan memberikannya kepadanya karena orang itu
adalah sahabatnya, namun karena sikapnya yang tidak malu itu, ia
akan bangun juga dan memberikan kepadanya apa yang
diperlukannya." (Lukas 11:5-8)

"Kata-Nya: "Dalam sebuah kota ada seorang hakim yang tidak takut
akan Allah dan tidak menghormati seorangpun. Dan di kota itu ada
seorang janda yang selalu datang kepada hakim itu dan berkata:
Belalah hakku terhadap lawanku. Beberapa waktu lamanya hakim itu
menolak. Tetapi kemudian ia berkata dalam hatinya: Walaupun aku
tidak takut akan Allah dan tidak menghormati seorangpun, namun
karena janda ini menyusahkan aku, baiklah aku membenarkan dia,
supaya jangan terus saja ia datang dan akhirnya menyerang aku."
Kata Tuhan: "Camkanlah apa yang dikatakan hakim yang lalim itu!
Tidakkah Allah akan membenarkan orangorang pilihanNya yang siang
malam berseru kepada - Nya? Dan adakah Ia mengulur-ulur waktu
sebelum menolong mereka? Aku berkata kepadamu: Ia akan segera
membenarkan mereka. Akan tetapi, jika Anak Manusia itu datang,
adakah Ia mendapati iman di bumi?" (Lukas 18:2-8).

Di dalam perumpamaan yang pertama Tuhan Yesus menerangkan keharusan
doa yang bertalu-talu dengan cara yang heran. Arti "bertalu-talu"
atau "secara tak henti-henti" sebenarnya ialah "tidak mengenal
malu," seakan-akan Tuhan Yesus mau mengajarkan kepada kita, supaya
kita menghampiri Allah dengan keyakinan hati akan menerima segala
sesuatu yang kita cari, dan kita tidak akan merasa malu oleh semua
penolakan atau penundaan dari pihak Allah. Allah berkenan kepada
keberanian yang suci yang harus menerima "YA" sebagai jawaban.
Keberanian ini adalah suatu perwujudan iman yang besar, dan tak ada
barang sesuatu yang lebih memperkenankan Allah daripada iman.

Tuhan Yesus seakan-akan telah mengusir perempuan Kanaan itu hampir
secara kasar; tetapi ia tidak mau diusir, dan Tuhan Yesus berkenan
kepada dia, karena ia tak mengenal malu di dalam hal minta
pertolongan kepada Dia. Maka kata Tuhan: "Hai ibu, besar imanmu,
maka jadilah kepadamu seperti yang kau kehendaki" (Matius 15:28).
Allah tidak selalu menjawab permintaan kita yang pertama. Dia mau
melatih kita dan menjadikan kita kuat dengan memaksa kita bekerja
keras untuk perkara-perkara yang terbaik. Karena itu Ia tidak selalu
memberi jawaban pada doa kita yang pertama kali; Ia mau melatih kita
dan menjadikan kita orang-orang yang tekun di dalam doa, dengan
jalan memaksa kita berdoa tekun untuk perkara-perkara yang terbaik.
Ia mau "memaksa" kita menang dan berhasil di dalam doa yang benar.

Saya suka akan keadaan yang demikian itu. Tidak ada lagi latihan
lain yang penuh berkat di dalam doa, kecuali dipaksa berdoa dengan
berulang-ulang, bahkan sepanjang masa yang bertahun-tahun lamanya,
sebelum kita menerima sesuatu yang kita harapkan dari Allah. Banyak
orang menamai hal itu "penyerahan pada kehendak Allah," yaitu saat
Allah tidak menjawab permohonan mereka di dalam doa yang pertama dan
kedua, sehingga merekapun berkata: "Nah, barangkali itu bukan
kehendak Allah."

Biasanya hal ini bukan penyerahan kepada kehendak Allah, tetapi
kemalasan rohani. Jika kita berhenti setelah percobaan memohon yang
pertama dan kedua kali; kita tidak menamai hal itu sebagai
penyerahan kepada kehendak Allah, kita menamai hal itu kelemahan
tabiat. Jika orang yang tabiatnya kuat mulai bertindak akan
mengerjakan barang sesuatu, dan dia tidak dapat menyelesaikannya
pada usahanya yang pertama, kedua atau keseratus kalinya, ia tidak
akan berhenti sampai cita-citanya tercapai. Dan orang yang tekun di
dalam doanya, jika ia mulai berdoa untuk sesuatu, maka ia tidak akan
berhenti berdoa sampai ia mendapat apa yang dikehendakinya sesuai
dengan perjanjian Allah.

Kita seharusnya berhati-hati tentang apa yang kita pinta dari Allah;
dan jika kita mulai berdoa untuk sesuatu, kita sepatutnya tidak
berhenti berdoa untuk hal itu, sampai menerimanya atau sampai Tuhan
menjawab, bahwa hal itu bukan kehendak-Nya.

Beberapa orang mau menunjukkan kepada kita, bahwa seorang yang
berdoa dua kali untuk sesuatu yang sama, adalah orang yang kurang
percaya, karena seharusnya kita patut menerimanya setelah permohonan
yang pertama kali. Tentu ada pula saatnya kita, dengan berimankan
Firman Allah atau pimpinan Roh Kudus, dapat menuntut jawaban atas
permohonan pertama kali akan sesuatu; tetapi tidak dapat disangsikan
bahwa ada saat lain dimana kita harus berdoa berulang-ulang untuk
satu perkara sebelum mendapatkan jawaban. Mereka yang menganggap
bahwa tidak perlu memohon doa lebih dari dua kali untuk suatu hal
berarti belum mengetahui cara Tuhan Yesus berdoa (Matius 26:44).
George Mueller berdoa untuk dua orang tiap-tiap hari selama lebih
dari 60 tahun. Salah seorang dari mereka bertobat tidak lama sebelum
George Mueller meninggal, dan yang seorang lainnya bertobat setahun
setelah George Mueller meninggal dunia. Salah satu kebutuhan dari
zaman ini ialah orang-orang yang mau berdoa dengan tekun dan tiada
henti sampai mereka memperoleh jawaban dari permintaan yang telah
diminta itu.

Bahan diedit dari sumber:
Judul Buku: Bagaimana Kita Patut Berdoa
Penulis : R.A. Torrey
Penerbit : YAKIN, Surabaya
Halaman : 49-52


----------------------------------------------------------------------o) INTERMEZZO

- DUNIA INTERNET

TIPS BER-E-MAIL YANG BAIK
=========================

1. Atur susunan e-mail "forward" Anda.
Bila Anda ingin mem-forward sebagian atau seluruh pesan pada pihak
lain, maka luangkan sedikit waktu untuk menghapus tanda panah
yang biasanya muncul.

2. Gantilah judul e-mail di berbagai topik.
Seringkali setelah saling bertukar e-mail beberapa kali, topik
pembicaraan berubah dari aslinya, namun judul e-mail belum juga
diganti. Akan jauh lebih mudah untuk melacak e-mail yang masuk bila
judulnya disesuaikan dan dapat mencerminkan isi e-mail yang sedang
Anda tulis.

3. Hapus pesan reply yang tidak perlu.
Beberapa program e-mail secara otomatis memunculkan isi e-mail yang
terdahulu bila Anda sedang membalas/mereplynya. Ada baiknya Anda
menghapus pesan tersebut dan hanya meninggalkan pesan yang benar-
benar Anda anggap perlu.

4. Jangan teruskan e-mail berantai.
Anda tentu merasa terganggu bila seseorang mengirimi Anda sebuah e-
mail yang meminta Anda untuk meneruskannya kepada orang lain, atau
bila tidak maka Anda akan ditimpa kesialan. Jika memang demikian
sebaiknya Anda juga jangan membuat orang lain jengkel dengan
meneruskan e-mail semacam ini. Hapus saja dengan menekan tombol
delete.

5. Hargai privasi orang lain.
Bila Anda sedang mengirim e-mail ke sejumlah orang yang mungkin
tidak saling mengenal satu sama lain, gunakan bcc agar alamat e-mail
mereka tidak saling diketahui.

Bila Anda sering mengirim e-mail ke banyak alamat sekaligus tanpa
mempertimbangkan saran ini, maka bersiap-siaplah untuk menerima
komplain karena mereka menerima spam.

6. Jangan melakukan spam.
Banyak orang tidak menyadari jika mereka menggunakan alamat-alamat
e-mail yang mereka dapat dari forwarded e-mail, kemudian
menggunakannya tanpa permisi, ini termasuk bentuk spam.

7. Jangan berteriak-teriak.
Menulis dengan menggunakan huruf kapital semua dapat diartikan
sebagai pertanda kemarahan. Orang mungkin menganggap Anda sebagai
pengguna internet yang tidak baik, atau tidak sopan sama sekali.

8. Jangan mudah emosi.
Jika Anda membalas e-mail dengan penuh emosi, maka sebaiknya Anda
jangan langsung mengirimkan e-mail tersebut. Simpanlah dulu dalam
draft folder selama beberapa hari untuk dibaca ulang.

9. Sabar dalam menunggu reply.
Ketahuilah, orang tidak hanya hidup dengan internet. Mereka mungkin
tidak membalas e-mail Anda dengan segera. Masih banyak orang yang
mengecek e-mail mereka seminggu sekali.

Bahan diedit dari sumber:
Judul Majalah: Komputek, Edisi 439, Minggu ke-2 Oktober 2005
Penulis : Liz
Halaman : 34

- TOPIK ICW EDISI 1057 DAN 1058

ICW Edisi 1057 (akhir Oktober 2005) akan mengangkat topik mengenai
PEMUDA. Nah, bila Anda mengelola atau mengetahui situs dan milis
yang membahas mengenai PEMUDA, silakan mengirimkan reviewnya
kepada Redaksi ICW.

Sedangkan pada awal November 2005 (ICW Edisi 1058) topik yang akan
dibahas ialah TOKOH-TOKOH KRISTEN. Bila Anda memiliki sumber-sumber
informasi dari dunia internet berupa situs dan milis yang sesuai
dengan topik yang akan diangkat, jangan ragu-ragu untuk
mengirimkannya kepada Redaksi ICW.

Review situs/milis/informasi dapat Anda kirimkan melalui e-mail ke:
==> <staf-icw(at)sabda.org>
Kami tunggu, lho!


----------------------------------------------------------------------o) SURAT ANDA

Dari: Rusdiono <Rusdiono(at)>
>Syallom,
>Saya sangat berterima kasih atas kiriman artikel dan berbagai macam
>berita actual seputar dunia kekristenan. Namun saya rindu sekali
>untuk bisa mendapat kiriman kesaksian2 yang menguatkan iman dan
>juga berita perkembangan dunia kekristenan, baik ditanah air
>maupun di manca Negara.
>Tuhan memberkati .

Redaksi:
Shallom Rusdiono,
Untuk mendapatkan kiriman artikel kesaksian, Anda bisa bergabung
dengan beberapa milis diskusi yang selalu kami review di setiap
edisi ICW. Hampir semua milis diskusi tersebut selalu memberikan
kesempatan pada anggotanya untuk mengirimkan kesaksian.

ICW sendiri juga pernah mengangkat topik mengenai kesaksian (ICW
1008) yang arsipnya dapat Anda temukan di:
==> http://www.sabda.org/publikasi/icw/1008/

Sedangkan berbagai berita seputar kehidupan orang Kristen dapat Anda
temukan melalui situs-situs di bawah ini:
* e-MISI
==> http://www.sabda.org/misi/sejarah.php
==> http://www.sabda.org/misi/kesaksian.php
* Terang Dunia
==> http://www.terangdunia.com
* Kristiani Pos
==> http://www.christianpost.co.id

Harapan kami, informasi tersebut ini membantu Anda. Terima kasih dan
Tuhan memberkati.


----------------------------------------------------------------------
Arsip ICW : http://www.sabda.org/publikasi/icw/arsip/
Kontak ICW : staf-icw(at)sabda.org
Berlangganan : subscribe-i-kan-icw(at)xc.org
Berhenti : unsubscribe-i-kan-icw(at)xc.org
----------------------------------------------------------------------
Redaksi ICW: Hardhono, Kristian, Ari
Bahan ini dapat dibaca secara on-line di situs:
http://www.sabda.org/publikasi/icw/1056/
Copyright(c)2005 oleh YLSA
http://www.sabda.org/ylsa/
http://www.sabda.org/katalog/
Rekening: BCA Pasar Legi Solo No. 0790266579 / a.n. Yulia Oeniyati
----------------------------------------------------------------------
Tinggalkan komentar Anda...

ke atas


Kontak ICW: icw@sabda.org
Berlangganan publikasi: subscribe-i-kan-icw@hub.xc.org
Direktori Situs Kristen LINKs: http://www.in-christ.net/links
Facebook ICW: http://fb.sabda.org/icw Twitter ICW: @sabdaicw

 

Kontak kami | FAQ | Disclaimer | Buku Tamu | Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) | © 2000-2024
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
Laporan Masalah/Saran | E-mail: webmaster@sabda.org