John 10 - Alkitab Ende
Introduction Introduction
Previous bookNext bookPrevious chapterNext chapter
10:1Sungguh-sungguh Aku bersabda kepadamu: Barang siapa masuk kandang domba tidak melalui pintu, melainkan melalui djalan lain, ia adalah seorang pentjuri dan penjamun.
10:2Jang masuk melalui pintu, dialah gembala domba-domba.
10:3Bagi dialah pendjaga membuka pintu, dan domba-domba mendengar akan suaranja. Ia memanggil domba-dombanja dengan namanja sendiri, dan menuntun mereka keluar.
10:4Dan setelah semua domba-dombanja dihantar keluar, ia berdjalan dimuka dan segala domba mengikutinja, sebab mereka kenal akan suaranja.
10:5Tetapi mereka tidak mengikuti seorang asing, melainkan lari daripadanja, sebab tidak mengenal suara orang asing.
10:6Perumpamaan itu diutjapkanNja kepada mereka, tetapi mereka tidak menangkap maksud sabda Jesus itu.
10:7Jesus bersabda pula: Sungguh-sungguh Aku bersabda kepadamu: Aku inilah pintu bagi domba-domba.
10:8Semua orang jang datang dahulu daripada Aku adalah pentjuri dan penjamun, tetapi domba-domba tidak mendengarkan mereka.
10:9Aku inilah pintu. Djikalau seseorang masuk melalui Aku, ia akan selamat; ia akan keluar dan masuk dan menemui padang rumput.
10:10Tetapi si pentjuri datang hanja untuk merampas, menjembelih dan membinasakan. Aku datang agar supaja mereka mempunjai hidup, bahkan mempunjai hidup berlimpah-limpah.
10:11Aku ini gembala jang baik; gembala jang baik menjerahkan njawaNja bagi domba-dombanja.
10:12Tetapi seorang upahan jang bukan gembala dan bukan pemilik domba-domba, kalau dilihatnja serigala datang, ia meninggalkan domba-domba dan lari; lalu serigala menerkam dan mentjerai-beraikan domba-domba.
10:13Orang upahan itu lari sebab ia tjuma seorang upahan, dan tidak peduli akan domba-domba.
10:14Aku ini gembala jang baik. Aku mengenal domba-dombaKu, dan domba-domba Ku mengenal Aku;
10:15sebagaimana Bapa mengenal Aku, dan Aku mengenal Bapa. Dan Aku menjerahkan njawaKu bagi domba-dombaKu.
10:16Dan ada lagi domba-domba milikKu, jang tidak termasuk kandang ini. Merekapun harus Kutuntut dan mereka akan mendengarkan sabdaKu, lalu akan djadilah satu kawanan dan satu gembala.
10:17Dan inilah sebabnja Bapa mengasih Aku, jakni Aku menjerahkan njawaKu supaja kemudian Aku mengambilnja kembali.
10:18Tidak seorangpun mengambilnja daripadaKu, melainkan Aku menjerahkannja menurut kehendakKu sendiri. Aku berkuasa menjerahkannja, dan berkuasa mengambilnja kembali. Inilah amanat jang Kuterima dari BapaKu.
10:19Oleh sabda Jesus itu timbullah perselisihan pula diantara orang-orang Jahudi.
10:20Banjak jang berkata: Dia kerasukan setan; Dia gila. Mengapa kamu mendengarkan perkataanNja lagi?
10:21Jang lain pula berkata: Itu bukan perkataan seorang kerasukan setan. Mungkinkah setan berkuasa membuka mata orang buta?
10:22Di Jerusalem dirajakan pesta pemulihan kenisah; tatkala itu musim dingin.
10:23Jesuspun ada dalam kenisah dan sedang berdjalan-djalan diserambi Salomon.
10:24Orang-orang Jahudi datang mengelilingiNja dan berkata: Berapa lamakah lagi Engkau membimbangkan kami? Kalau Engkau benar-benar Mesias itu katakanlah terus terang kepada kami.
10:25Jesus mendjawab: sudah Kukatakan kepadamu, tetapi kamu tidak pertjaja. Pekerdjaan-pekerdjaan jang Kulakukan atas nama BapaKu memberi kesaksian tentang Aku.
10:26Tetapi kamu tidak pertjaja, sebab kamu tidak termasuk kawanan domba-dombaKu.
10:27Domba-dombaKu mendengarkan suaraKu, dan Aku mengenal mereka dan mereka mengikuti Aku.
10:28Aku memberikan mereka hidup abadi, dan sampai kekal mereka tidak akan binasa; tak seorangpun dapat merenggutkan dia dari tanganKu.
10:29BapaKu jang memberikan mereka kepadaKu adalah lebih besar dari semua, dan tak seorangpun dapat merenggutkan sesuatu dari tangan BapaKu.
10:30Aku dan Bapa adalah satu.
10:31Lalu orang-orang Jahudi memungut batu pula untuk meradjamNja.
10:32Tetapi Jesus bersabda kepada mereka: Banjak sekali perbuatan-perbuatan baik jang berasal dari Bapa telah Kutundjukkan kepadamu; karena perbuatan jang manakah kamu mau meradjam Aku?
10:33Djawab orang-orang Jahudi: Bukan karena perbuatan jang baik kami mau meradjam Engkau, melainkan sebab Engkau menghodjat Allah. Sebab Engkau, seorang manusia, membuat diriMu Allah.
10:34Udjar Jesus kepada mereka: Bukankah ada tertulis dalam Hukummu: "Aku telah berfirman, kamu adalah ilah"?
10:35Tetapi kalau orang-orang jang ditudjui firman itu disebut ilah-ilah, dan Kitab Kudus, tidak dapat dibatalkan,
10:36bagaimanakah kepada Dia jang dikuduskan oleh Bapa dan diutusNja kedunia kamu berkata: Engkau menghodjat Allah, karena telah Kukatakan: Aku ini Putera Allah?
10:37Seandainja Aku tidak melakukan pekerdjaan-pekerdjaan BapaKu, biarlah kamu tidak pertjaja akan Daku,
10:38tetapi kalau benar-benar Aku melakukannja, maka kalau kamu tidak mau pertjaja akan DiriKu, pertjajalah akan pekerdjaan-pekerdjaan itu, supaja kamu mengetahui dan mengerti, bahwa Bapa ada didalam Aku dan Aku didalam Bapa.
10:39Lalu mereka tjoba menangkapNja, tetapi Ia luput dari tangan mereka.
10:40Kemudian Ia pergi kembali keseberang Jordan, ditempat Johanes mula-mula mempermandikan orang-orang, dan Ia tinggal disitu.
10:41Dan banjak orang datang kepadaNja. Mereka berkata: Joanes memang tidak mengerdjakan suatu tanda, akan tetapi segala jang dinjatakannja tentang Dia ini memang benar.
10:42Dan disitupun banjak orang mulai pertjaja akan Dia.
Previous page Top Next page