Beranda | YLSA.org | Alkitab | Katalog | AI |
Utama > Publikasi > e-Santapan Harian > Edisi Senin, 3 November 2014
  Tampilan cetak   edisi sebelum | 11/Edisi 2014 | edisi berikut
Senin, 3 November 2014

Yeremia 38:14-28
Konsisten vs 'konsisten'

Judul: Konsisten vs 'konsisten'
LAI memberi judul perikop ini 'pembicaraan terakhir dengan raja Zedekia'. Di satu sisi ia bebal karena menolak firman Tuhan yang secara konsisten datang kepadanya melalui Yeremia. Demikian juga pada perjumpaannya yang terakhir ini. Zedekia sendiri yang meminta petunjuk Tuhan lewat Yeremia (14). Zedekia 'konsisten' meminta petunjuk, sayangnya, ia 'konsisten' pula menolak percaya, apalagi mematuhinya.

Yeremia, nabi yang sudah jelas konsisten dengan pemberitaannya, yang memang sepenuhnya berasal dari Tuhan. Oleh karena konsistensinya ini, beberapa kali Zedekia mengalami aniaya bahkan nyawanya terancam. Bukan berarti Yeremia tidak takut mati. Ia tetap saja merasakan ketakutan itu. Oleh karena itu, Yeremia meminta terlebih dahulu jaminan dari sang raja agar jangan menyerahkannya ke tangan para musuhnya. Walaupun Yeremia tahu bahwa nasihatnya pada akhirnya akan ditolak Zedekia, seperti yang sudah-sudah, ia tetap memberitahukan sang raja apa firman Tuhan baginya (17-18). Kali ini dengan penjelasan yang lebih fokus kepada keluarga Zedekia sendiri. Kalau Zedekia mau mendengarkan firman Tuhan, dan menyerah kepada Babel, ia dan keluarganya akan selamat (17, 20). Akan tetapi, kalau Zedekia menolak percaya, maka ia dan keluarganya akan sangat menderita. Yeremia secara khusus memberi penekanan mengenai akibat mengerikan yang akan dialami para perempuan di sekeliling Zedekia (22-23). Hal ini menjadi peringatan bagi Zedekia untuk berpikir ulang sebelum mengabaikan firman Tuhan.

Zedekia menepati janjinya untuk tidak menyerahkan Yeremia kepada para musuhnya. Sayang, sampai akhir Zedekia 'konsisten' menolak percaya apalagi tunduk pada firman Tuhan. Ini terlihat dari dalihnya, takut dibunuh oleh mereka yang dibuang ke Babel (19), maupun sikapnya yang tidak mau ketahuan para pegawainya bahwa ia meminta petunjuk dari Yeremia (24-26). Kiranya kita tidak meneladani Zedekia, sebaliknya seperti Yeremia kita konsisten memberitakan firman-Nya dan mematuhi kehendak-Nya!

Diskusi renungan ini di Facebook:
https://www.facebook.com/groups/santapan.harian/

 

Mari memberkati para hamba Tuhan dan narapidana di banyak daerah
melalui edisi Santapan Harian yang kami kirim secara rutin +/- 10.000 eks.
Kirim dukungan Anda ke: BCA 106.30066.22 Yay Pancar Pijar Alkitab.

  e-SH Hari Ini
Edisi Jumat, 9 Mei 2025
Bilangan 14
  Arsip
< November 2014 >
M S S R K J S
            1
2 3 4 5 6 7 8
9 10 11 12 13 14 15
16 17 18 19 20 21 22
23 24 25 26 27 28 29
30            
Cari di Arsip e-Santapan Harian  Cari di e-SH
  
Arsip  Arsip (9772 edisi)
Berlangganan  Berlangganan
Situs  Situs SH
Facebook  Aplikasi SH
  Grup Diskusi SH
BARU!  Situs Renungan.co

Whatsapp Kontak Kami Tentang Kami
Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)

Follow Us:

IG sabda_ylsa FB Yayasan Lembaga SABDA TW sabda_ylsa Link Mores
unblocked 76 agar.io 76 agario 76 slope 76 1v1.lol 76 geometry dash 76 retro bowl collage lesson 1 game classroom6x game cookie clicker 76 run 3 76 games 76 kays unblocked games 76 math test 99 math unblocked games 76 lesson 1 unblocked games
YT SABDA Alkitab Spotify Google Podcast Podcast SABDA Slideshare Slideshare SABDA

CONTACT | GET INVOLVED! | DONASI

Copyright © 1997- Yayasan Lembaga SABDA (YLSA). All Rights Reserved.
Bank BCA Cabang Pasar Legi Solo - No. Rekening: 0790266579 - a.n. Yulia Oeniyati
WA: 0881-2979-100 | Email: ylsa@sabda.org | Situs: ylsa.org - sabda.org