Situs ini dibuat oleh YLSA (Yayasan Lembaga SABDA)
Utama | Alkitab | Referensi | Publikasi | Komunitas | Pendidikan
  Utama > Alkitab > Mini SABDAweb (Alkitab Firman Allah Yang Hidup)  
 
Mini SABDAweb adalah versi sederhana dari SABDAweb.
Untuk Alkitab online yang lebih lengkap dengan aneka versi Alkitab yang dapat dibaca secara paralel serta dukungan alat-alat Biblika (kamus, konkordansi, leksikon, peta), silakan kunjungi situs SABDAweb.
Untuk SABDAweb versi terbaru, yang bernama Alkitab SABDA, yang berisi bahan-bahan yang lebih lengkap lagi, disertai versi Alkitab yang jauh lebih banyak, silakan kunjungi situs Alkitab SABDA.
  Perjanjian Lama   Perjanjian Baru
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1 Raja-raja
2 Raja-raja
1 Tawarikh
2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakaria
Maleakhi
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu
 
 
Imamat

Dalam Imamat terdapat 27 pasal :
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27

20:1
 
SELANJUTNYA TUHAN berfirman kepada Musa mengenai peraturan-peraturan berikut ini bagi umat Israel: "Setiap orang Israel maupun orang asing yang tinggal di tengah-tengah umat Israel, yang mempersembahkan anaknya sebagai kurban bakaran kepada Dewa Molokh, harus dilempari batu sampai mati.

20:2
 
(20-1)

20:3
 
Aku sendiri akan melawan orang itu dan melenyapkan dia dari umat Israel, karena ia telah menyerahkan anaknya kepada Dewa Molokh, sehingga Tempat Kudus-Ku menjadi najis dan nama-Ku yang kudus menjadi cemar.

20:4
 
Bila umat Israel pura-pura tidak tahu akan perbuatan orang itu, dan tidak mau menjatuhkan hukuman mati ke atasnya,

20:5
 
maka Aku sendiri akan menentang orang itu serta keluarganya. Aku akan melenyapkan dia dari tengah-tengah umat Israel, bersama-sama dengan mereka yang menyembah berhala. Sebab siapa yang menyembah Dewa Molokh, bukan menyembah Aku, berarti melakukan perzinahan.

20:6
 
"Aku akan melawan orang yang bertanya kepada para pemanggil arwah atau para peramal dan bukan bertanya kepada-Ku. Aku sendiri akan melenyapkan orang itu dari tengah-tengah umat Israel.

20:7
 
Sebab itu, kuduskanlah dirimu dan jadilah kudus karena Akulah TUHAN, Allahmu.

20:8
 
Kamu harus menaati semua peraturan-Ku; karena Akulah TUHAN yang menguduskan kamu.

20:9
 
"Siapa pun yang mengutuki ayahnya atau ibunya harus dihukum mati -- karena ia telah mengutuki daging dan darahnya sendiri -- maka darahnya menjadi tanggungan dirinya sendiri.

20:10
 
"Bila seorang laki-laki berzinah dengan istri orang lain, maka keduanya harus dihukum mati.

20:11
 
Bila seorang laki-laki tidur dengan istri ayahnya, ia telah melanggar hak ayahnya dan menajiskan apa yang menjadi milik ayahnya. Maka keduanya harus dihukum mati karena perbuatan jahat mereka sendiri.

20:12
 
Bila seorang laki-laki bersetubuh dengan menantu perempuannya, keduanya harus dihukum mati sebagai akibat perbuatan jahat mereka, sebab mereka telah menajiskan diri sendiri.

20:13
 
Orang yang bersetubuh dengan orang yang sama jenis kelaminnya harus dihukum mati sebagai akibat perbuatan jahat mereka sendiri.

20:14
 
Bila seorang laki-laki bersetubuh dengan seorang perempuan dan juga dengan ibu perempuan itu, maka perbuatan itu jahat dan keji. Ketiganya harus dibakar hidup-hidup supaya tidak ada lagi perbuatan semacam itu di antara kamu.

20:15
 
"Bila seorang laki-laki bersetubuh dengan seekor binatang, ia harus dihukum mati dan binatang itu harus dibunuh.

20:16
 
Bila seorang perempuan bersetubuh dengan seekor binatang, ia harus dihukum mati dan binatang itu harus dibunuh karena itulah hukuman yang patut bagi mereka.

20:17
 
"Bila seorang laki-laki bersetubuh dengan saudara perempuannya -- yaitu anak ayahnya ataupun anak ibunya -- maka perbuatan itu memalukan dan mereka harus dilenyapkan dari umat Israel di hadapan umum. Laki-laki itu bersalah karena telah menodai saudaranya.

20:18
 
Bila seorang laki-laki bersetubuh dengan seorang perempuan yang sedang haid, keduanya harus dilenyapkan, karena ia telah menyingkapkan sumber kenajisan perempuan itu.

20:19
 
"Janganlah ada seorang laki-laki yang bersetubuh dengan bibinya -- yaitu saudara perempuan ibunya atau ayahnya -- karena mereka kerabat dekat. Mereka yang berbuat demikian harus menanggung sendiri kesalahannya.

20:20
 
Bila seorang laki-laki bersetubuh dengan istri pamannya, ia telah merampas apa yang menjadi hak pamannya. Mereka harus menanggung sendiri dosa mereka dan akan mati tanpa anak.

20:21
 
Bila seorang laki-laki mengambil istri saudara kandungnya, ia melakukan perbuatan yang najis karena ia telah merampas hak saudaranya dan mereka akan hidup tanpa anak.

20:22
 
"Segala ketetapan dan peraturan-Ku ini harus kamu taati supaya kamu tidak Kulemparkan keluar dari negeri yang akan kamu duduki.

20:23
 
Janganlah mengikuti adat kebiasaan bangsa yang telah Kusingkirkan dari hadapanmu, karena perbuatan mereka melanggar peraturan-peraturan yang telah Kutetapkan bagimu; itulah sebabnya Aku menolak mereka.

20:24
 
Aku telah berjanji akan menyerahkan negeri mereka kepadamu; Aku akan memberikannya kepadamu sebagai milikmu. Negeri itu 'limpah dengan susu dan madu'. Akulah TUHAN, Allahmu, yang memisahkan kamu dari bangsa-bangsa lain.

20:25
 
"Sebab itu, kamu harus membedakan mana binatang dan burung yang halal, dan mana yang haram. Janganlah kamu mencemarkan dirimu dan membuat dirimu Kubenci karena memakan binatang atau burung yang diharamkan, walaupun di negeri itu banyak binatang dan burung semacam itu.

20:26
 
Kamu harus kudus bagi-Ku karena Aku, TUHAN, adalah kudus, dan Aku telah memisahkan kamu dari antara bangsa-bangsa lain untuk menjadi milik-Ku.

20:27
 
"Seorang pemanggil arwah atau peramal -- laki-laki ataupun perempuan -- harus dihukum mati dengan dilempari batu. Mereka mati sebagai akibat perbuatan dosa mereka sendiri."
Firman Allah Yang Hidup:
Alkitab dalam Bahasa Sehari-hari
(c) Yayasan Kalam Hidup 1989
diterbitkan atas kerja sama dengan
Living Bibles International (c) 1989
  • Baca Imamat pasal 20 di Alkitab versi Terjemahan Baru
  • Read Leviticus chapter 20 in Authorised Version (King James Version) Bible
  • Baca Imamat pasal 20 di Alkitab SABDA, pusat studi Alkitab dengan ratusan bahan yang saling terintegrasi
  • Baca Imamat pasal 20 di Alkitab.mobi, situs Alkitab SABDA versi HP
  •  

    Laporan Masalah/Saran